Perpustakaan

(1) Perpustakaan adalah tempat pelayanan informasi ilmu pengetahuan bagi Civitas Academica untuk mendukung kegiatan Institut Pendidikan Tapanuli Selatan.
(2) Perpustakaan berperan memberikan layanan bahan pustaka untuk keperluan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.
(3) Perpustakaan terdiri atas: Kepala, Sekretariat, Kelompok Pustakawan.
(4) Perpustakaan dipimpin oleh seorang kepala yang diangkat dan diberhentikan oleh Rektor Institut Pendidikan Tapanuli Selatanserta bertanggung jawab kepada Rektor Institut Pendidikan Tapanuli Selatan.
(5) Sekretariat Perpustakaan dipimpin oleh seorang sekretaris yang mempunyai tugas pokok membantu kepalaperpustakaan dalam melakukan urusan tata usaha dan rumah tangga perpustakaan.
(6) Sekretaris bertangung jawab kepada Kepala Perpustakaan dan secara administratif bertanggung jawab kepada Rektor Institut Pendidikan Tapanuli Selatan melalui Wakil Rektor II.